KOTA – Kepadatan arus lalu lintas diprediksi terjadi lonjakan pada H-1 Hari Raya Kurban. Kepadatan bakal terjadi hingga malam.
Selain Hari Raya Idul Adha, hari libur itu sekaligus long weekend. Namun, intensitas kendaraan tak sebanyak arus mudik Lebaran lalu.
‘’Saya kira kepadatan H-1 siang sampai malam. Tentunya harus antisipasi karena hari tersebut long weekend,’’ kata Kanit Turjawali Satlantas Polres Lamongan Aiptu Fifin, kemarin (29/8).
Selain kendaraan menuju Lamongan, arus lalu lintas semakin padat dengan kendaraan menuju Tuban dan Bojonegoro.
Dia mengatakan, lonjakan arus kendaraan Hari Raya Kurban sekitar 50 persen dibanding lonjakan arus mudik Lebaran.
Rata-rata pemudik tak semuanya pulang kampung. Mereka hanya sejenak di kampung halamannya.
Meski begitu, Hari Raya Kurban sekaligus long weekend ini diprediksi tempat wisata menjadi jujukan.
Pengunjung wisata bakal ramai. Karena itu, pihaknya menempatkan beberapa anggotanya untuk pengamanan kemacetan.
‘’Yang perlu dilakukan kewaspadaan, sepeti layaknya di dua perlintasan rel ganda di barat Stadion Surajaya dan barat Terminal Lamongan. Tak menutup kemungkinan juga di Pasar Babat,’’ ujarnya.
Dia akan membekali anggotanya motor trail saat bertugas untuk mengurai kemacetan. Terutama kawasan Pasar Babat, karena rawan terjadi kemacetan.
‘’Arus balik diprediksi ramai pada Minggu atau H+2. Kebanyakan arus balik terjadi sore,’’ imbuhnya.