LUAR BIASA! PT Bank Rakyat Indonesia (BRI) Cabang Tuban kembali memanjakan nasabahnya dengan bagi-bagi hadiah. Sabtu (21/9), badan usaha milik negara (BUMN) ini sukses menyelenggarakan Undian Panen Hadiah Simpedes periode September 2019 di Lapangan Plumpang, Kecamatan Plumpang.
Tak Tanggung-Tanggung, sebanyak 53 hadiah dibagikan saat itu. Hadiah hiburannya 37 unit televisi. Sementara hadiah utamanya, 14 unit sepeda motor dan grandprize 1 unit mobil pikup Suzuki dan 1 unit mobil Suzuki Ertiga. Hadiah lain, puluhan doorprize menarik. Mereka yang ikut pengundian adalah seluruh nasabah tabungan Simpedes dari kantor cabang, kantor cabang pembantu, maupun kantor unit yang tersebar di seluruh penjuru Kabupaten Tuban.
Dalam event tersebut, BRI juga menghadirkan sejumlah nasabah binaan usaha mikro kecil menengah (UMKM) untuk memperkenalkan dan mempromosikan hasil produksinya kepada masyarakat dan tamu undangan.
Pengundian tersebut dihadiri Pemimpin BRI Cabang Tuban Ida Susana Tri Rahayu serta perwakilan dari kanwil Surabaya. Hadir juga Kapolsek Plumpang AKP Budi Frianto, perwakilan dari Dinas Sosial Kabupaten Tuban dan Dinas Sosial Provinsi Jawa Timur, serta notaris Roberta Rinjani Sundari, pemimpin unit kerja BRI se-Kabupaten Tuban, serta tamu undangan nasabah Simpedes dan masyarakat Bumi Wali.
Acara pengundian Panen Hadiah Simpedes tersebut dibuka dengan senam Zumba Party dan Dance Competition.
Hiburan lainnya, BRI Band dan Orkes Melayu MBT Music dengan menghadirkan bintang tamu Nur KDI.
Pemimpin BRI Cabang Tuban Ida Susana Tri Rahayu mengatakan, panen hadiah tersebut digelar rutin dua kali setahun. Event tersebut, kata dia, sebagai bentuk penghargaan sekaligus apresiasi BRI kepada para nasabah yang membuka rekening di BRI, khususnya bagi nasabah Simpedes. ‘’Kami berterima kasih kepada masyarakat Tuban yang telah memercayakan kepada kami dalam menyimpan dananya. Ke depan, kami akan kembali memanjakan para nasabah dengan menambah hadiah yang lebih besar lagi dan tentunya sangat menarik,’’ ujar Ida.
Ida juga mengungkapkan, dari segi pelayanan, BRI Cabang Tuban memiliki jaringan unit kerja yang terbesar di seluruh kecamatan di Kabupaten Tuban. Mulai dari kantor cabang pembantu (KCP), kantor unit, kantor teras, serta agen Brilink. ‘’Jaringan pelayanan kita sangat luas dan besar. Bahkan, untuk memperluas layanan, BRI Tuban juga menjalin kerja sama dengan masyarakat sebagai agen Brilink yang dapat melayani transaksi perbankan secara real time online,’’ terang wanita berhijab ini. Dia pun mengapresiasi masyarakat Tuban yang memercayakan urusan dananya kepada Bank BRI dengan fitur-fitur yang disediakan oleh PT Bank BRI. Antara lain, mobile banking, internet banking serta E-channel BRI lainnya. ‘’Kami berharap bisa terus mengabdi menjadi partner masyarakat. Kita juga menyarankan kepada masyarakat yang belum menjadi nasabah BRI untuk segera bergabung, supaya mendapatkan kesempatan menerima hadiah-hadiah yang kami siapkan untuk para nasabah yang beruntung,’’ tandasnya. (rif)