PARTAI Kebangkitan Bangsa (PKB) Bojonegoro, mendapat kepercayaan masyarakat Bojonegoro untuk menduduki kursi ketua DPRD setempat. Sebab, partai yang didirikan oleh Persiden RI ke empat, Abdurrahman Wahid atau Gus Dur itu, menjadi pemenang Pemilu 2019.
Sesuai hasil rekapitulasi suara, PKB mendapatkan 10 kursi di DPRD Bojonegoro. Rinciannya, dapil I dua kursi, Dapil II satu Kursi, Dapil III dan IV dua kursi dan Dapil V tiga kursi.
Keberhasilan PKB menduduki kursi ketua DPRD Bojonegoro ini, membuktikan partai yang lahir pasca reformasi 1998 itu, kembali mendapat kepercayaan untuk mewujudkan kesejahteraan Bojonegoro selama lima tahun ke depan.
Keberhasilan PKB ini, tak lepas dari perjuangan santri dan kiai NU yang tersebar di wilayah perkotaan dan pedesaan. Sehingga, kader terbaik PKB di masing-masing dapil mendapat kepercayaan dari masyarakat.
Keberhasilan ini mengulang sejarah Pilkada 2018 lalu, Tahun lalu telah berhasil mengantarkan pasangan Anna Mu’awanah, dan Budi Irawanto, yang diusung PKB berkoalisi dengan PDIP, berhasil menduduki kursi Bupati dan Wakil Bupati Bojonegoro.
Sehingga, segenap anggota DPRD dari PKB Bojonegoro berterima kasih kepada semua masyarakat yang telah mendukungnya. Mohon do’a restu semoga tetap berkhidmat untuk kesejahteraan umat.