BISNIS- Toko mainan anak-anak terus menggelontor ragam mainan kepada konsumen. Terutama permainan yang ditopang adanya tayangan-tayangan televisi. Salah satunya mainan bus mini tayo. Sholeh pemilik usaha mainan mengatakan, konsumen mainan bus tayo ternyata banyak. Desainnya pun beragam. Ada yang berbentuk boneka juga berbahan plastik. Bahkan, pihaknya sering kali kehabisan stok. ”Sering kehabisan barangnya,” katanya.Dia mengatakan, sengaja menyetok banyak mainan anak-anak tersebut. Sebab, megetahui banyak konsumen memesan. Rata-rata konsumen kalangan anak-anak. Serta, kalangan pelajar taman kanak-kanak (TK).
Selain bus mini tayo, kata dia, permainan lainnya yang permintaannya ramai yakni mainan robocar. Mainan bus mini ini, permintaannya ramai setelah mainan fidget spinner mulai meredup. Bahkan banyaknya permintaan terkadang tidak dibarengi stok barang dari grosir.