25 C
Bojonegoro
Wednesday, March 22, 2023

Seleksi Dua Hari

- Advertisement -

LAMONGAN, Radar Lamongan – Sebanyak 82 pemain muda mengikuti seleksi tim porprov Lamongan kemarin (21/2).   Manajer Tim Porprov 2023, Nunggal Isbandi, mengatakan, seleksi dilakukan lebih awal karena muncul wacana porprov 2023 bergulir Juli.

 

“Kita memiliki target emas sehingga persiapannya harus sedini mungkin,” ujarnya ketika dikonfirmasi Jawa Pos Radar Lamongan.

 

Seleksi digelar dua hari untuk menentukan 25 pemain. Setelah seleksi, pemain terpilih diasramakan. “Kalau mereka sudah lolos seleksi, langsung masuk asrama untuk pelatihan intensif,” tuturnya.

- Advertisement -

 

Dia berharap tim yang dibentuk bisa mencapai target yang diinginkan. “SSB di Lamongan juga sudah jalan, mudah-mudahan banyak bermunculan bibit atlet yang profesional nantinya,” harapnya.

 

Tim Penyeleksi Porprov 2023, Didik Ludiyanto, menuturkan, banyak pemain amatir yang unjuk kebolehan. Dari 82 pemain, nantinya dikerucutkan menjadi 37 pemain dan  kemudian 25 pemain, sesuai arahan KONI. “Ada seleksi ini peminatnya sangat banyak, sehingga kita berharap akan muncul Dendy lagi di Lamongan,” tuturnya.

 

Didik menambahkan, seleksi melibatkan banyak pelatih karena perlu melihat dari sudut pandang yang berbeda. “Belum (program), tapi kita maksimalkan kalau memang sudah ada hasil dari seleksi ini,” ujarnya. (rka/yan)

LAMONGAN, Radar Lamongan – Sebanyak 82 pemain muda mengikuti seleksi tim porprov Lamongan kemarin (21/2).   Manajer Tim Porprov 2023, Nunggal Isbandi, mengatakan, seleksi dilakukan lebih awal karena muncul wacana porprov 2023 bergulir Juli.

 

“Kita memiliki target emas sehingga persiapannya harus sedini mungkin,” ujarnya ketika dikonfirmasi Jawa Pos Radar Lamongan.

 

Seleksi digelar dua hari untuk menentukan 25 pemain. Setelah seleksi, pemain terpilih diasramakan. “Kalau mereka sudah lolos seleksi, langsung masuk asrama untuk pelatihan intensif,” tuturnya.

- Advertisement -

 

Dia berharap tim yang dibentuk bisa mencapai target yang diinginkan. “SSB di Lamongan juga sudah jalan, mudah-mudahan banyak bermunculan bibit atlet yang profesional nantinya,” harapnya.

 

Tim Penyeleksi Porprov 2023, Didik Ludiyanto, menuturkan, banyak pemain amatir yang unjuk kebolehan. Dari 82 pemain, nantinya dikerucutkan menjadi 37 pemain dan  kemudian 25 pemain, sesuai arahan KONI. “Ada seleksi ini peminatnya sangat banyak, sehingga kita berharap akan muncul Dendy lagi di Lamongan,” tuturnya.

 

Didik menambahkan, seleksi melibatkan banyak pelatih karena perlu melihat dari sudut pandang yang berbeda. “Belum (program), tapi kita maksimalkan kalau memang sudah ada hasil dari seleksi ini,” ujarnya. (rka/yan)

Artikel Terkait

Most Read

Artikel Terbaru

Beasiswa RPL Dibatasi 300 Kuota

22 Guru PPPK Salah Kamar

Lahan Kritis Ditanami Pohon Buah


/