24.8 C
Bojonegoro
Friday, March 31, 2023

Suguhkan Puluhan Even Menarik

- Advertisement -

LAMONGAN, Radar Lamongan – Pemkab Lamongan merilis puluhan agenda selama Tahun 2023, untuk menarik kunjungan ke Lamongan. Sebanyak 39 even akan digelar di sejumlah obyek, yang bertujuan untuk me­ngenalkan budaya dan wisata Kabupaten Lamongan.

 

Even pertama yang akan digelar dalam bulan ini yakni Haul ke-513 Sunan Drajad, pada Senin (20/3) mendatang, di kompleks Makam Sunan Drajad Paciran. Peringatannya dirangkai dengan berbagai kegiatan. Seperti istighosah, tahlil, dan salawat akbar bersama Habib Syech bin Abdul Qodir Asyegaf.

 

Selanjutnya, akan digelar pawai ogoh-ogoh, Selasa (21/3), yang merupakan tradisi menjelang hari raya umat Hindu yakni Nyepi. Pawai ogoh-ogoh ini sempat dihentikan selama pandemi Covid-19 dan tahun ini kembali digelar.

- Advertisement -

 

Bahkan, pawai ogoh-ogoh tahun ini dikonsep sangat meriah dan dipastikan akan menyedot banyak pengunjung. Apalagi, penduduk Desa Balun, Kecamatan Turi Lamongan ini memiliki toleransi yang kuat, meski menganut kepercayaan berbeda. Toleransi antar umat ber­agama yang tinggi, membuat desa tersebut dikenal dengan sebutan Desa Pancasila.

 

Selain, dua agenda yang cukup besar, dalam rangka menyambut Bulan Suci Ramadan akan digelar bebe­rapa even. Di antaranya Ramadhan Fashion Parade yang rencananya digelar 25 Maret di Alun-Alun Lamongan, Meg Ramadhan Festival tanggal 7-9 April di Sport Center Lamongan, dan Gebyar Balik Kampung Lamongan.

 

Kepala Dinas Pariwisata Lamongan, Siti Rubikah mengatakan, even-even yang diagendakan Pemkab Lamongan diharapkan mampu menjadi daya tarik wisatawan lokal maupun mancanegara. Sehingga, bisa memberikan dampak positif bagi pariwisata dan tentunya UMKM di Lamongan.

 

‘’Kami sudah siapkan ­sejumlah even menarik yang nantinya bisa menjadi ­alternatif pilihan bagi wisatawan,” imbuhnya.

 

Beberapa even tahunan Lamongan yang tidak bisa dilewatkan oleh para wisatawan yakni Lamongan Tempo Doeloe, Bengawan Jazz Festival, Festival Kupatan Tanjung Kodok, Festival Dayung Perahu Tradisional, Festival Layang-Layang Naga, dan masih banyak lagi. (rka/ind)

LAMONGAN, Radar Lamongan – Pemkab Lamongan merilis puluhan agenda selama Tahun 2023, untuk menarik kunjungan ke Lamongan. Sebanyak 39 even akan digelar di sejumlah obyek, yang bertujuan untuk me­ngenalkan budaya dan wisata Kabupaten Lamongan.

 

Even pertama yang akan digelar dalam bulan ini yakni Haul ke-513 Sunan Drajad, pada Senin (20/3) mendatang, di kompleks Makam Sunan Drajad Paciran. Peringatannya dirangkai dengan berbagai kegiatan. Seperti istighosah, tahlil, dan salawat akbar bersama Habib Syech bin Abdul Qodir Asyegaf.

 

Selanjutnya, akan digelar pawai ogoh-ogoh, Selasa (21/3), yang merupakan tradisi menjelang hari raya umat Hindu yakni Nyepi. Pawai ogoh-ogoh ini sempat dihentikan selama pandemi Covid-19 dan tahun ini kembali digelar.

- Advertisement -

 

Bahkan, pawai ogoh-ogoh tahun ini dikonsep sangat meriah dan dipastikan akan menyedot banyak pengunjung. Apalagi, penduduk Desa Balun, Kecamatan Turi Lamongan ini memiliki toleransi yang kuat, meski menganut kepercayaan berbeda. Toleransi antar umat ber­agama yang tinggi, membuat desa tersebut dikenal dengan sebutan Desa Pancasila.

 

Selain, dua agenda yang cukup besar, dalam rangka menyambut Bulan Suci Ramadan akan digelar bebe­rapa even. Di antaranya Ramadhan Fashion Parade yang rencananya digelar 25 Maret di Alun-Alun Lamongan, Meg Ramadhan Festival tanggal 7-9 April di Sport Center Lamongan, dan Gebyar Balik Kampung Lamongan.

 

Kepala Dinas Pariwisata Lamongan, Siti Rubikah mengatakan, even-even yang diagendakan Pemkab Lamongan diharapkan mampu menjadi daya tarik wisatawan lokal maupun mancanegara. Sehingga, bisa memberikan dampak positif bagi pariwisata dan tentunya UMKM di Lamongan.

 

‘’Kami sudah siapkan ­sejumlah even menarik yang nantinya bisa menjadi ­alternatif pilihan bagi wisatawan,” imbuhnya.

 

Beberapa even tahunan Lamongan yang tidak bisa dilewatkan oleh para wisatawan yakni Lamongan Tempo Doeloe, Bengawan Jazz Festival, Festival Kupatan Tanjung Kodok, Festival Dayung Perahu Tradisional, Festival Layang-Layang Naga, dan masih banyak lagi. (rka/ind)

Artikel Terkait

Most Read

Menanti Nasib 2.600 THL

Kades Blora Geruduk DPR RI

Biar Terbayar, Matangkan Pemutusan Kontrak

Artikel Terbaru

Koleksi 50 Boneka di Rumah

Diparkir di Kos, Motor Raib

Amankan Pengedar SS di Pantura


/