22.5 C
Bojonegoro
Saturday, June 10, 2023

Persela Lamongan

Persela Lamongan Berambisi Balas Dendam

- Advertisement -

LAMONGAN, Radar Lamongan – Persela berambisi membalas kekalahan dari Borneo FC di putaran pertama lalu. Laskar Joko Tingkir optimistis mampu meraih kemenangan menghadapi Borneo FC nanti malam di Stadion Kapten I Wayan Dipta (5/3).

Karteker Persela Lamongan Ragil Sudirman mengatakan, keinginan pemain untuk mendapatkan poin sangat besar. Sehingga, mereka sangat berambisi untuk mencuri poin. Dia meminta pemainnya untuk kerja keras dan bermain disiplin.

‘’Pemain sebenarnya sudah bisa menjalankan taktik dengan baik. Hanya disiplinnya yang harus ditingkatkan,” jelasnya ketika menghadiri pre match press conference kemarin (4/3).

Ragil mengatakan, Pesut Etam – julukan Borneo FC memiliki materi pemain yang bagus. Dengan materi pemain berpengalaman yang perlu diwaspadai. Namun, diakuinya, dalam sepak bola apapun bisa terjadi, selama memiliki kemauan dan bekerja keras.

Dia meminta pemain membalas kekalahan sebelumnya di putaran pertama. Sebab Persela takluk 0-2 atas Borneo FC. Ragil menekankan pemainnya harus belajar dari kesalahan.

- Advertisement -

‘’Saya sudah meminta pemain memperhatikan permainan tim lawan, serta manfaatkan kelemahannya,” tuturnya.

Menurut dia, selama pemain bisa bermain disiplin, maka tidak akan sampai kecolongan. Apalagi, dari beberapa pertandingan terakhir, pemain sebenarnya sudah bisa mengimbangi permainan. Bahkan mencuri poin dari tim papan atas. Namun, pemainnya kurang fokus di menit akhir. Selain meminta untuk bermain allout untuk tiga poin. Dia selalu mengingatkan pemain untuk fokus hingga menit akhir pertandingan.

‘’Supaya hasil yang didapatkan di awal tidak lantas hilang,’’ katanya.

 

Winger Persela Riyatno Abiyoso mengaku sudah siap seratus persen. Secara fisik dan mental sudah siap untuk memberikan poin bagi Persela. Dirinya hanya perlu fokus menerapkan taktik yang diberikan oleh pelatih.

Abi mengatakan, tim lawan memiliki pemain belakang yang berkualitas. Sehingga itu menjadi tantangan untuk dia dan pemain lain. Meski tanpa kehadiran Jose Wilkson dan Kaharudin Salam, Abi memastikan pemain tetap akan memberikan yang terbaik.

‘’Kita akan berusaha memberikan hasil yang terbaik dan semoga diberikan kemudahan,” terangnya.

Head Coach Borneo FC Fakhri Husaini menjelaskan, pemain dalam kondisi siap dari semua aspek. Baik fisik, taktik, hingga mental. Meski untuk mental, pemainnya membutuhkan banyak motivasi.

Karena hanya menang satu dari tiga laga. Selain itu, aspek taktik sendiri juga diperbaiki dalam waktu yang terbatas. Karena itu, dia meminta pemain tetap memiliki kepercayaan diri yang tinggi dan menjaga kekompakan.

‘’Kita sudah melihat pertandingan terakhir tim lawan dan mereka memiliki penampilan yang sangat bagus,” jelasnya.

Fakhri menuturkan dalam waktu yang singkat ini, dia sudah mempersiapkan materi yang cukup untuk mengantisipasi pemain yang cedera, akumulasi, dan hasil swab-nya positif. Hingga kini, diakuinya, Hendro masih belum pulih, serta masih menunggu hasil swab pemain kunci.

‘’Kami akan komunikasi dengan tim medis untuk memastikan kondisi pemain yang siap,’’ imbuh Fahri.

Penjaga gawang Borneo, Gianluca Pandenuwu mengaku sudah siap menghadapi Persela. Pemain merasa sudah siap untuk meraih poin karena persiapannya cukup. Namun sebagai antisipasi, Persela memiliki lini depan yang bagus, sehingga tetap waspada.

‘’Kita sudah latihan maksimal. Semoga hasilnya sesuai harapan,” ucap Gianluca. (rka/ind)

LAMONGAN, Radar Lamongan – Persela berambisi membalas kekalahan dari Borneo FC di putaran pertama lalu. Laskar Joko Tingkir optimistis mampu meraih kemenangan menghadapi Borneo FC nanti malam di Stadion Kapten I Wayan Dipta (5/3).

Karteker Persela Lamongan Ragil Sudirman mengatakan, keinginan pemain untuk mendapatkan poin sangat besar. Sehingga, mereka sangat berambisi untuk mencuri poin. Dia meminta pemainnya untuk kerja keras dan bermain disiplin.

‘’Pemain sebenarnya sudah bisa menjalankan taktik dengan baik. Hanya disiplinnya yang harus ditingkatkan,” jelasnya ketika menghadiri pre match press conference kemarin (4/3).

Ragil mengatakan, Pesut Etam – julukan Borneo FC memiliki materi pemain yang bagus. Dengan materi pemain berpengalaman yang perlu diwaspadai. Namun, diakuinya, dalam sepak bola apapun bisa terjadi, selama memiliki kemauan dan bekerja keras.

Dia meminta pemain membalas kekalahan sebelumnya di putaran pertama. Sebab Persela takluk 0-2 atas Borneo FC. Ragil menekankan pemainnya harus belajar dari kesalahan.

- Advertisement -

‘’Saya sudah meminta pemain memperhatikan permainan tim lawan, serta manfaatkan kelemahannya,” tuturnya.

Menurut dia, selama pemain bisa bermain disiplin, maka tidak akan sampai kecolongan. Apalagi, dari beberapa pertandingan terakhir, pemain sebenarnya sudah bisa mengimbangi permainan. Bahkan mencuri poin dari tim papan atas. Namun, pemainnya kurang fokus di menit akhir. Selain meminta untuk bermain allout untuk tiga poin. Dia selalu mengingatkan pemain untuk fokus hingga menit akhir pertandingan.

‘’Supaya hasil yang didapatkan di awal tidak lantas hilang,’’ katanya.

 

Winger Persela Riyatno Abiyoso mengaku sudah siap seratus persen. Secara fisik dan mental sudah siap untuk memberikan poin bagi Persela. Dirinya hanya perlu fokus menerapkan taktik yang diberikan oleh pelatih.

Abi mengatakan, tim lawan memiliki pemain belakang yang berkualitas. Sehingga itu menjadi tantangan untuk dia dan pemain lain. Meski tanpa kehadiran Jose Wilkson dan Kaharudin Salam, Abi memastikan pemain tetap akan memberikan yang terbaik.

‘’Kita akan berusaha memberikan hasil yang terbaik dan semoga diberikan kemudahan,” terangnya.

Head Coach Borneo FC Fakhri Husaini menjelaskan, pemain dalam kondisi siap dari semua aspek. Baik fisik, taktik, hingga mental. Meski untuk mental, pemainnya membutuhkan banyak motivasi.

Karena hanya menang satu dari tiga laga. Selain itu, aspek taktik sendiri juga diperbaiki dalam waktu yang terbatas. Karena itu, dia meminta pemain tetap memiliki kepercayaan diri yang tinggi dan menjaga kekompakan.

‘’Kita sudah melihat pertandingan terakhir tim lawan dan mereka memiliki penampilan yang sangat bagus,” jelasnya.

Fakhri menuturkan dalam waktu yang singkat ini, dia sudah mempersiapkan materi yang cukup untuk mengantisipasi pemain yang cedera, akumulasi, dan hasil swab-nya positif. Hingga kini, diakuinya, Hendro masih belum pulih, serta masih menunggu hasil swab pemain kunci.

‘’Kami akan komunikasi dengan tim medis untuk memastikan kondisi pemain yang siap,’’ imbuh Fahri.

Penjaga gawang Borneo, Gianluca Pandenuwu mengaku sudah siap menghadapi Persela. Pemain merasa sudah siap untuk meraih poin karena persiapannya cukup. Namun sebagai antisipasi, Persela memiliki lini depan yang bagus, sehingga tetap waspada.

‘’Kita sudah latihan maksimal. Semoga hasilnya sesuai harapan,” ucap Gianluca. (rka/ind)

Artikel Terkait

Most Read

Kado Manis di HUT Bhayangkara

Usulan Jalan Kembali Dibahas

Harga Emas Naik 10 Persen

Artikel Terbaru


/