25.5 C
Bojonegoro
Thursday, March 23, 2023

Siswa Berhati-hati Pilih Jurusan, Sekolah Fasilitasi

- Advertisement -

BOJONEGORO, Radar Bojonegoro – Pendaftaran seleksi nasional berbasis prestasi (SNBP) masuk perguruan tinggi negeri (PTN) dibuka hari ini (14/2). Pendaftaran hingga 28 Februari nanti, siswa berhak mengikuti (eligible) SNBP disarankan selektif memilih jurusan maupun universitas. SMA, SMK, dan MA diminta memfasilitasi memberi pendampingan selama pendaftaran.

 

Kepala Cabang Dinas Pendidikan (Cabdisdik) Jawa Timur Wilayah Bojonegoro-Tuban Adi Prayitno menekankan siswa eligible perlu berhati-hati memilih jurusan maupun universitas sesuai kemampuan. Jangan terpengaruh teman atau orang lain. ‘’Terlebih menyangkut masa depan,” katanya kemarin.

 

Tahun ini terdapat 1.834 siswa SMA dan 7.023 siswa SMK yang eligible atau bisa mengikuti jalur SNBP. Seleksi berdasar nilai rapor siswa sejak semester 1 hingga 5.

- Advertisement -

 

Adi meminta siswa nantinya lolos SNBP harus mengupayakan masuk dan menjalani perkuliahan di jurusan dan unversitas dipilih. Terlebih ketika tidak diambil, akan berpengaruh kepercayaan sekolahnya. Bahkan, siswa tidak diterima jalur SNBP tidak perlu berkecil hati. Terdapat jalur lainnya masuk ke kampus negeri. Salah satunya seleksi nasional berbasis tes (SNBT).

 

Adi menginstruksikan SMA maupun SMK mengawal siswanya selama pendaftaran SNBP. Tapi, tidak terlalu mengintervensi pilihan siswa terlalu dalam. ‘’Ada tanggung jawa memfasilitasi,” ujar Plt Cabdisdik Wilayah Nganjuk tersebut. (irv/rij)

BOJONEGORO, Radar Bojonegoro – Pendaftaran seleksi nasional berbasis prestasi (SNBP) masuk perguruan tinggi negeri (PTN) dibuka hari ini (14/2). Pendaftaran hingga 28 Februari nanti, siswa berhak mengikuti (eligible) SNBP disarankan selektif memilih jurusan maupun universitas. SMA, SMK, dan MA diminta memfasilitasi memberi pendampingan selama pendaftaran.

 

Kepala Cabang Dinas Pendidikan (Cabdisdik) Jawa Timur Wilayah Bojonegoro-Tuban Adi Prayitno menekankan siswa eligible perlu berhati-hati memilih jurusan maupun universitas sesuai kemampuan. Jangan terpengaruh teman atau orang lain. ‘’Terlebih menyangkut masa depan,” katanya kemarin.

 

Tahun ini terdapat 1.834 siswa SMA dan 7.023 siswa SMK yang eligible atau bisa mengikuti jalur SNBP. Seleksi berdasar nilai rapor siswa sejak semester 1 hingga 5.

- Advertisement -

 

Adi meminta siswa nantinya lolos SNBP harus mengupayakan masuk dan menjalani perkuliahan di jurusan dan unversitas dipilih. Terlebih ketika tidak diambil, akan berpengaruh kepercayaan sekolahnya. Bahkan, siswa tidak diterima jalur SNBP tidak perlu berkecil hati. Terdapat jalur lainnya masuk ke kampus negeri. Salah satunya seleksi nasional berbasis tes (SNBT).

 

Adi menginstruksikan SMA maupun SMK mengawal siswanya selama pendaftaran SNBP. Tapi, tidak terlalu mengintervensi pilihan siswa terlalu dalam. ‘’Ada tanggung jawa memfasilitasi,” ujar Plt Cabdisdik Wilayah Nganjuk tersebut. (irv/rij)

Artikel Terkait

Most Read

Artikel Terbaru

Suka Mewarnai Pemandangan

Terungkap saat Disel Dijual di FB

Amankan Dua Motor tak Standar

Pikap v Motor, Bapak – Anak Tewas


/