25 C
Bojonegoro
Thursday, March 23, 2023

Tunjangan Setiap Anggota DPRD Rp 14,2 Juta

Anggarkan Reses DPRD Rp 1,7 Miliar

- Advertisement -

BOJONEGORO, Radar Bojonegoro – Sebanyak 50 anggota DPRD Bojonegoro bakal gelar reses masa sidang I. Berdasar penjadwalan badan musyawarah (bamus) DPRD, reses digelar 15-17 Februari nanti menjaring aspirasi para konstituen di daerah pemilihan (dapil).

 

Sekretaris DPRD (Sekwan) Edi Susanto melalui Analis Kebijakan Sekretariat DPRD Bambang Suryanto mengatakan, reses masa sidang I tahun ini digelar tiga kali per anggota DPRD. Namun, pihaknya menyesuaikan permintaan anggota dewan. ‘’Kami masih menunggu konfirmasi para anggota DPRD, berkenan reses satu kali atau tiga kali pada masa sidang I ini,” tutur Bambang kemarin (13/2).

 

Skema reses (satu kali atau tiga kali) ini baru diterapkan tahun ini. Alokasi anggaran reses masa sidang I totalnya sekitar Rp 1,7 miliar. Rinciannya, tunjangan reses Rp 14,2 juta per anggota. Serta fasilitas reses Rp 20,1 juta per anggota.

- Advertisement -

‘’Alokasi fasilitas reses Rp 20,1 juta per anggota dengan catatan menggelar reses tiga kali. Apabila hanya menggelar reses satu kali, tentu hanya cair Rp 6,7 juta per anggota,” bebernya.

 

Fasilitas reses Rp 20,1 juta itu untuk total 300 peserta reses diundang anggota DPRD. Sehingga, bila gelar tiga reses bisa kali, setiap reses 100 peserta. ‘’Fasilitas berupa makan minum (mamin), sewa terop, sound system, juga perlu sewa tempat,” imbuhnya.

 

Besaran tunjangan reses menyesuaikan kemampuan keuangan daerah disahkan melalui perbup tentang standar biaya umum (SBU). ‘’Sejauh ini yang sudah konfirmasi menggelar reses tiga kali baru 16 anggota DPRD. Kalaupun anggaran reses itu tersisa, kami akan kembalikan anggaran saat P-APBD 2023,” bebernya.

 

Bambang menjelaskan, reses masa sidang I menampung aspirasi konstituen diusulkan pada R-APBD 2024 mendatang. ‘’Bisa dibilang reses masa sidang I melengkapi usulan aspirasi konstituen ditampung saat reses masa sidang III 2022 lalu. Aspirasi diusulkan pada R-APBD 2024,” jelasnya.

 

Wakil Ketua DPRD Sukur Priyanto mengaku akan menggelar reses di dua tempat. Yakni di Desa Banjarsari, Kecamatan Trucuk, pada Rabu (15/2) serta di Kecamatan Kapas pada Jumat nanti. (bgs/rij)

BOJONEGORO, Radar Bojonegoro – Sebanyak 50 anggota DPRD Bojonegoro bakal gelar reses masa sidang I. Berdasar penjadwalan badan musyawarah (bamus) DPRD, reses digelar 15-17 Februari nanti menjaring aspirasi para konstituen di daerah pemilihan (dapil).

 

Sekretaris DPRD (Sekwan) Edi Susanto melalui Analis Kebijakan Sekretariat DPRD Bambang Suryanto mengatakan, reses masa sidang I tahun ini digelar tiga kali per anggota DPRD. Namun, pihaknya menyesuaikan permintaan anggota dewan. ‘’Kami masih menunggu konfirmasi para anggota DPRD, berkenan reses satu kali atau tiga kali pada masa sidang I ini,” tutur Bambang kemarin (13/2).

 

Skema reses (satu kali atau tiga kali) ini baru diterapkan tahun ini. Alokasi anggaran reses masa sidang I totalnya sekitar Rp 1,7 miliar. Rinciannya, tunjangan reses Rp 14,2 juta per anggota. Serta fasilitas reses Rp 20,1 juta per anggota.

- Advertisement -

‘’Alokasi fasilitas reses Rp 20,1 juta per anggota dengan catatan menggelar reses tiga kali. Apabila hanya menggelar reses satu kali, tentu hanya cair Rp 6,7 juta per anggota,” bebernya.

 

Fasilitas reses Rp 20,1 juta itu untuk total 300 peserta reses diundang anggota DPRD. Sehingga, bila gelar tiga reses bisa kali, setiap reses 100 peserta. ‘’Fasilitas berupa makan minum (mamin), sewa terop, sound system, juga perlu sewa tempat,” imbuhnya.

 

Besaran tunjangan reses menyesuaikan kemampuan keuangan daerah disahkan melalui perbup tentang standar biaya umum (SBU). ‘’Sejauh ini yang sudah konfirmasi menggelar reses tiga kali baru 16 anggota DPRD. Kalaupun anggaran reses itu tersisa, kami akan kembalikan anggaran saat P-APBD 2023,” bebernya.

 

Bambang menjelaskan, reses masa sidang I menampung aspirasi konstituen diusulkan pada R-APBD 2024 mendatang. ‘’Bisa dibilang reses masa sidang I melengkapi usulan aspirasi konstituen ditampung saat reses masa sidang III 2022 lalu. Aspirasi diusulkan pada R-APBD 2024,” jelasnya.

 

Wakil Ketua DPRD Sukur Priyanto mengaku akan menggelar reses di dua tempat. Yakni di Desa Banjarsari, Kecamatan Trucuk, pada Rabu (15/2) serta di Kecamatan Kapas pada Jumat nanti. (bgs/rij)

Artikel Terkait

Most Read

Incumbent Tumbang dengan Suara Draw

Tradisi Ngalab Berkah pada Haul 

Kantor Pemkab Tak Lagi Terbuka

Artikel Terbaru

Beasiswa RPL Dibatasi 300 Kuota

22 Guru PPPK Salah Kamar

Lahan Kritis Ditanami Pohon Buah


/